Sosialisasi Persiapan PTM SMP

SOSIALISASI PERSIAPAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA DENGAN PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN PUKESMAS DENPASAR BARAT

Islamic School SMP Harapan Mulia telah melaksanakan kegiatan sosialisasi persiapan pembelajaran tatap muka dengan protokol kesehatan secara online bersama UPTD PUKESMAS II Dinas Kesehatan Kecamatan Denpasar Barat. Sosialisasi tersebut dilaksanakan pada hari Jumat, 29 Januari 2021. Sekolah yang akan melaksanakan tatap muka diharuskan sudah mempersiapkan protokol kesehatan dengan lengkap.

Sekolah yang diperbolehkan melaksanakan tatap muka adalah sekolah yang berada di zona hijau. Protokol kesehatan harus diterapkan dengan baik di lingkungan sekolah yaitu seluruh warga sekolah atau tamu wajib menggunakan masker, seluruh warga sekolah atau tamu yang memasuki lingkungan sekolah wajib melewati area penyemprotan desinfektan, seluruh warga sekolah atau tamu sebelum masuk area sekolah wajib diperiksa suhu menggunakan thermo gun, bila ada warga atau tamu yang bersuhu tubuh 38 derajat Celcius atau lebih, dipisahkan ditempat yang sudah disediakan, seluruh warga sekolah atau tamu wajib mencuci tangan menggunakan sabun atau han sanitizer, peserta didik saat berada di kelas menjaga jarak minimal 1 meter, KBM di kelas sepertiga dari jumlah peserta didik sesungguhnya. Penerapan tersebut harus selalu diterapkan oleh pihak sekolah agar steril dan terhindar dari virus.

Kepada siswa-siswi, orangtua mari bersama menjaga kesehatan kita, tetap patuhi protokol kesehatan dan minum vitamin yang cukup. Tetap Semangat.

There are no comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Start typing and press Enter to search

Shopping Cart